Sang Pendiri Kekaisaran Mughal Bernama Babur

Zahiruddin Muhammad atau yang dikenal dengan nama Babur adalah pendiri sekaligus kaisar pertama Kekaisaran Mughal. Babur merupakan keturunan Timurlenk dari pihak ayah dan Jenghis Khan dari pihak ibu. Ayahnya merupakan seorang Amir di Farghana, sebuah kota yang berada di Uzbekistan. Tersingkirnya Babur dari Asia Tengah memaksanya untuk mulai berpindah dan melirik anak benua India.

Oleh Nabil Haqqillah

Pada tahun 1504, Babur menguasai Kabul dan menjadi amir. Penaklukan Kabul menjadi titik awal dari ekspedisi Babur untuk menguasai India. Di India terdapat Kesultanan Lodhi di Delhi yang dipimpin oleh Sultan Ibrahim Lodhi dan juga kerajaan-kerajaan Hindu Rajput yang menurut Andrew de la Garza lebih ganas dari Suku Aztec dan Inca.

Kaisar Babur dalam Baburnama
(Sumber: www.commons.wikimedia.org)

Setelah penaklukan Kabul, ekspansi terus dilakukan ke India. Krisis dan tidak stabilnya pemerintahan Ibrahim Lodhi di Delhi, dimanfaatkan oleh Babur. Ditambah dukungan dari paman Lodhi yaitu Alam Khan dan Gubernur Lahore, Daulat Khan. Babur dan tentaranya berhasil mengalahkan Ibrahim Lodhi bersama pasukannya pada tanggal 21 April 1526 dalam sebuah pertempuran yang terjadi di Panipat. Babur dan pasukannya yang setahun sebelumnya telah menguasai Lahore, bergerak memasuki Delhi dan menjadi penanda berdirinya Kekaisaran Mughal dengan ibukota di Agra.

Runtuhnya Kesultanan Lodhi dan berdirinya Mughal sebagai kekuatan baru di Utara India, menjadi sebuah ancaman bagi kerajaan-kerajaan Hindu Rajput yang bersatu dalam sebuah konfederasi di bawah kepemimpinan Rana Sangha, sehingga kerajaan-kerajaan Rajput mulai  memperkuat tentaranya. Pada tahun 1527, pasukan Rajput merebut wilayah Bayana yang sebelumnya dikuasai oleh Mughal. Perebutan atas Bayana oleh Rajput membawa kedua kubu ke dalam Pertempuran Khanwa.


Pertempuran Khanwa
(Sumber: commons.wikimedia.org)

Dalam Pertempuran Khanwa, sebenarnya Rana Sangha dan para pemimpin Rajput harus menghadapi pasukan Babur yang lebih banyak dari pada saat pertempuran di panipat. Babur dan pasukannya membuat parit-parit serta menggunakan banyak artileri dalam menghadapi pasukan Rajput. Selain itu, Babur juga mengerahkan pasukan kavalerinya sehingga pasukan Rajput dengan cepat dapat dikepung. Rana Sangha dan pasukan Rajput pun terpaksa mundur dan menerima kekalahan dalam pertempuran ini.

Pasca kemenangan atas Rajput, Babur terus melakukan ekspansi dengan mengirim pasukan ekspedisi ke Jaunpur, menyerang wilayah Malwa di selatan, dan merebut benteng Chanderi. Dalam peristiwa perebutan benteng Chanderi, para garnisun Rajput melakukan ritual bunuh diri. Walaupun Babur berhasil menguasai beberapa wilayah Rajput di sisi lain, para loyalis Lodhi melakukan perlawanan terhadap Mughal dengan mengangkat adik kandung dari Ibrahim Lodhi, yaitu Mahmud Lodhi sebagai sultan baru untuk Kesultanan Lodhi. Namun, pasukan Lodhi dapat dengan mudah dikalahkan dalam Pertempuran di Gogra pada tahun 1529 dan Mahmud Lodhi ikut terbunuh. Kekalahan para loyalis Lodhi ini, menyebabkan Mughal berhasil menganeksasi Bihar dan memasukkannya sebagai wilayah baru Kekaisaran Mughal.

Setahun setelah pertempuran di Gogra, yakni pada tahun 1530, Babur meninggal dunia dan dimakamkan di Kabul. Sementara itu, Mughal dilanjutkan oleh putranya, Humayun yang pada masa periode pemerintahannya merupakan masa sulit dalam sejarah Kekaisaran Mughal. Semasa hidup, Babur menulis sebuah memoir berjudul Baburnama yang ditulis dalam bahasa Turki Chagatai dan kebudayaan Persia sangat mempengaruhinya.

Referensi

Keay, John. (2000). India: A History. Inggris Raya: HarperCollins.

Mulia, T.S.G. (1959). India: Sedjarah Politik dan Pergerakan Kebangsaan. Jakarta: Balai Pustaka.

Suwarno. (2012). Dinamika Sejarah Asia Selatan. Yogyakarta: Ombak.

Yatim, Badri. (1995). Sejarah Peradaban Islam. Jakarta: Grafindo.

Baca Juga :   The Great Explainer itu Bernama Richard Feynman 

Share:

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on linkedin
LinkedIn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Related Posts